Jenis pakaian yang paling simpel menurut saya adalah sweater dan hoodie. Selain bisa digunakan untuk sekadar hangout, keduanya juga bisa dipakai untuk naik motor. Saat ini, baik sweater maupun hoodie dijual dengan harga yang beragam, mulai dari yang paling murah hingga yang harganya jutaan, tergantung dari mereknya.
Sebagai penggemar sweater dan hoodie, saya memiliki sweater Hush Puppies dan hoodie merek lokal, yakni Tolliver. Keduanya saya beli secara online. Saya selalu menggunakan keduanya bepergian hingga untuk menghangatkan tubuh selama bekerja di kantor yang dinginnya luar biasa.
Sweater dan hoodie merupakan pakaian yang nyaman dipakai dan sangat digemari untuk semua kalangan usia. Enaknya lagi, baik sweater maupun hoodie bisa dipadukan dengan model celana yang beragam, mulai dari celana jeans, celana formal hingga celana model chino.
Lantas, apa saja yang membedakan antara sweater dan hoodie? Yuk sama-sama kita simak ulasan lengkapnya di bawah ini!
Apa itu sweater?
Definisi dari sweater adalah sebagai pakaian lengan panjang yang berfungsi untuk menghangatkan tubuh. Pada umumnya sweater dibuat dari bahan wool yang memiliki tekstur lembut dan terkesan hangat. Namun sekarang bahan sweater jauh lebih bervariasi, ada yang terbuat dari bahan baby terry dan fleece.
Berdasarkan cara memakainya, sweater bisa dibedakan menjadi dua, yaitu sweater tanpa kancing (disebut sweater pullover) dan sweater dengan kancing di bagian depan (disebut cardigan).
Apa itu hoodie?
Istilah hoodie berasal dari kata "hood" bahasa Inggris yang artinya tudung atau penutup kepala. Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan karakter Robin "Hood" yang selalu memakai hoodie di setiap aksinya. Makanya di belakang namanya disematkan kata "Hood".
Ciri khas dari hoodie ada pada penutup kepala yang juga dilengkapi dengan tali untuk mengikatnya agar terhindar dari tiupan angin ataupun gerimis kecil. Biasanya hoodie juga dilengkapi dengan saku di bagian depannya.
Terdapat dua jenis hoodie berdasarkan cara memakainya, yaitu hoodie dengan resleting (zipper) dan hoodie tanpa resleting (hoodie pullover). Bahan hoodie cenderung lebih ringan dn lembut, seperti baby terry, fleece dan cotton. Berbeda dengan jaket yang biasanya terbuat dari bahan tebal, seperti denim atau parasut. Oleh karena bahannya yang ringan, hoodie lebih cocok digunakan untuk cuaca panas maupun hujan.
Perbedaan Sweater dan Hoodie
Banyak yang mengira jika sweater dan hoodie adalah sama. Meski fungsinya sama-sama untuk menghangatkan tubuh, akan tetapi keduanya adalah jenis pakaian yang berbeda. Mari kita cari tahu apa saja perbedaan sweater dan hoodie berikut ini :
1. Bahan dan material
Dalam dunia fashion, dikenal istilah sweatshirt, yakni pakaian tebal yang dipakai untuk menghangatkan tubuh. Hoodie merupakan salah satu varian dari sweatshirt.
Sementara itu, sweater adalah pakaian yang termasuk dalam kategori pakaian rajut, karena umumnya terbuat dari bahan wool yang dirajut, baik menggunakan mesin atau tangan. Hoodie menggunakan material yang lebih kasual, sedangkan sweater menggunakan bahan yang lebih menghangatkan tubuh.
2. Fungsi
Jika dilihat dari fungsinya, hoodie dan sweater memang sama-sama digunakan untuk menghangatkan tubuh, akan tetapi secara spesifik biasanya hoodie lebih digunakan sebagai pakaian sehari-hari yang tidak hanya menjadi penghangat tubuh saja. Hoodie juga bisa dipakai untuk berolahraga hingga menjadi statement syle seseorang. Bahkan tidak sedikit orang di luar negeri menggunakan hoodie sebagai pakaian biasa dan dilapisi lagi dengan jaket yang lebih tebal.
Sementara sweater terbuat dari bahan wool yang lebih sering dipakai saat cuaca sedang dingin, karena lebih memberi kehangatan pada tubuh. Tidak hanya itu saja, sweater juga sering dipakai sebagai outfit untuk momen-momen tertentu.
3. Penggunaan pada tubuh
Perbedaan sweater dan hoodie selanjutnya adalah penggunaannya pada tubuh seseorang. Ketika dikenakan, umumnya hoodie tidak membentuk tubuh seseorang, karena memiliki potongan kain yang lurus, bahkan cenderung boxy fit (berbentuk kotak).
Namun sweater cenderung akan membentuk tubuh, karena menggunakan bahan dan jenis jahitan yang agak mengkerut. Sweater juga memiliki desain dan potongan yang bervariasi. Ada sweater yang bergaya kasual, ada juga yang bergaya resmi. Sweater juga memiliki desain potongan turtleneck, v-neck, crewneck hingga boat neck.
4. Terdapat fitur tambahan
Apa yang membedakan hoodie dengan sweater adalah terletak pada fitur tambahannya, yaitu hoodie biasanya dilengkapi dengan tudung kepala, kantong kanguru di bagian depan dan resleting. Namun ada juga hoodie yang tidak dilengkapi dengan kantong atau tidak dilengkapi dengan resleting. Sedangkan sweater identik dengan kerah turtleneck yang menutupi leher dan tanpa dilengkapi dengan kancing.
Nah, itu tadi empat perbedaan sweater dan hoodie yang perlu kamu ketahui agar bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan fungsinya. Semoga artikel ini bermanfaat sekaligus menambah wawasan baru di dunia fashion, terutama bagi kamu yang saat ini ingin membeli sweater atau hoodie.
Kalau ngomongin sweeter atau Hoodie, demi fashion dan kenyamanan aku pilih hoodie. Pernah punya satu dan itu aku pakai pas ke mana-mana, terutama pas cuaca lagi dingin.
BalasHapusNaaah, cocok dipakai saat kepanasan kena terik matahari dan juga bisa melindungi saat gerimis tipis-tipis hehe
HapusSaya punya sweater dan hoodie, Mas Hendra. Hanya kalau buat naik motor, saya suka pakai hoodie. Kalau sweater agak panas bagi saya, kerena mungkin bahannya dari wool yang saya punya. Kalau pas lagi hujan dan udara dingin, enak pakai sweater.
BalasHapusKeduanya dibuat dari bahan yang berbeda ya Mas. Fungsinya juga berbeda sesuai dengan kebutuhan. Mantap Pak Bams
HapusAku suka hoodie, penutup kepalanya itu yg praktis, dulu saat ngekos sering pakai hoodie yg ada talinya, praktis kko mau keluar kos beli makan, cukup pakai hoodie dan serut aja penutup kepalanya, praktiis 🤣
BalasHapusHoodie juga berguna banget untuk melindungi kepala dari sinar terik matahari ya Mba. Kalo gerimis tipis-tipis juga enak pakai hoodie. Banyak manfaatnya sih ya
Hapuskirain sama yak, aku sering kebolak-balik nyebutnya hihi. hoodie pernah banget ngehits dulu pas jamannya sekolah, berasa keren aja makenya.
BalasHapusSerupa tapi tak sama. Masing-masing punya fungsinya sendiri ya Kang. Eh tapi sampe sekarang pun hoodie tetap hits loh, bahkan dengan model yang lebih bervariasi mengikuti tren
Hapusklo aku lebih suka sweater krn walaupun cuaca dingin, aku krg suka pake yg tebal-tebal2. Klo pun klo hujan atau badai aku pakainya topi utk alas kepalanya haha
BalasHapusSetiap orang punya caranya masing-masing untuk menghangatkan tubuh ya. Pakai sweater plus topi juga oke-oke aja dan tetap modis
HapusDaku sering menganggapnya sama aja wkwkwk. Soalnya pernah ketemu sweater yang ada kupluk alias-hoodienya. Dari situ menganggapnya sama, padahal memang berbeda ya.
BalasHapusPokoknya mah kedua outfit itu kepake banget deh di musim sekarang..hujaann
Kang Sugianto-Kalau aku lebih prefer sweater yang tanpa kancing atau pullover. Menurutku lebih simple, dna bisa digunakan untuk buru-buru. Kalau pakai kancing, lumayan rada ribet
BalasHapusAku prefer hoodie sih hehe. tapii kalo pergi pergii lebih suka sweater, apalagi kalo buat perempuan berhijab kayak aku, sweater lebih fleksibel kalo mau lepas jg ga ribet hihi
BalasHapusbaik hodie maupun sweater keduanya favorit saya kak. Buat saya yang anti ribet dan harus sat set antar jemput anak, sweater tuh udah jadi andalan buat jadi fashion antar jemput anak tanpa keliatan belum mandi, eh, hahahaha.
BalasHapuspakai sweater tuh bisa tetep keliatan chic dan casual. selama pakai celana jeans atau kulot jeans ya. Kalau pake hodie, berasa anak punk sih , hahaha. padahal gak juga ya. pokoknya jiwa metalnya keluar deh. saya suka banget pake hodie di padu padanankan dengan outer jeans. duuh rasanya berasa keren dan anak muda, padahal saya udah gak muda lagi! wkwkwkwk
hodie favorit saya ya andalan si maternal disaster sih. kalau sweater saya pake apa aja selama nyaman dan bahannya gak kerasa nusuk di kulit gitu.